JAKARTA, iNews.id – Ada banyak surga tersembunyi di Bali, karena keindahan alam Pulau Dewata memang tidak bisa dipungkiri. Pesona Bali tidak hanya menarik wisatawan domestik tetapi juga wisatawan mancanegara.
Liburan tahun baru adalah saat ribuan wisatawan datang ke Bali. Sebagai destinasi wisata kelas dunia, Bali memiliki banyak objek wisata yang bisa dinikmati wisatawan.
Kuta dan Ubud adalah daerah yang paling populer. Namun, ada banyak tempat wisata di Bali yang tidak kalah menarik dari Kuta dan Ubud.
Berikut surga tersembunyi di Bali yang layak dikunjungi untuk menghabiskan liburan tahun baru di Bali.
Virgin Beach, salah satu surga tersembunyi di Bali, (Foto: tourism.karangasem.go.id)
1. Pantai Perawan Karangasem
Menyebut pantai di Bali, orang akan dengan mudah menyebut Pantai Kuta atau Pantai Sanur. Kedua pantai itu populer. Namun, Bali memiliki pantai lain yang tak kalah mengagumkan.
Salah satunya Virgin Beach atau Pantai Perawan di Desa Bugbug, Kabupaten Karangasem.
Disebut pantai perawan karena lokasinya yang jarang dikunjungi. Virgin Beach juga tersembunyi di balik perbukitan.
Berbeda dengan pantai-pantai di Bali yang biasanya ramai pengunjung, suasana pantai ini terasa sepi. Datang ke Virgin Beach serasa berada di pantai pribadi.
Editor: Reza Yunanto
Ikuti iNewsBali News di Google News
Bagikan Artikel: